Mojokerto, 15 Februari 2025 – Satuan Pramuka Penggalang Pondok Pesantren Islamic Center eLKISI Mojokerto menggelar kegiatan survival di alam bebas untuk melatih keterampilan bertahan hidup bagi anggotanya.
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari di Puncak Puthuk Siwur Kabupaten Mojokerto ini diikuti oleh 30 anggota Pramuka Dewan Ambalan Habibie SMA eLKISI.
Kegiatan survival ini bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung kepada para peserta dalam menghadapi situasi darurat di alam terbuka, dengan mengutamakan prinsip-prinsip dasar Pramuka seperti kemandirian, kepercayaan diri, dan kerjasama tim.

“Survival bukan hanya soal bertahan hidup, tetapi juga tentang bagaimana kita dapat memanfaatkan segala sumber daya yang ada di sekitar kita untuk bertahan hidup dengan bijak dan bertanggung jawab,” ujar Kak Munif, Pembina Pramuka eLKISI.
Selama kegiatan berlangsung, para peserta diajarkan berbagai keterampilan, seperti membangun tempat perlindungan sederhana, mencari air bersih, serta mengidentifikasi tanaman dan hewan yang dapat dimanfaatkan. Mereka juga dilatih dalam navigasi alam, menggunakan kompas, dan membaca peta untuk orientasi.

“Ini adalah pengalaman yang luar biasa, mengajarkan kami banyak hal tentang ketangguhan dan bagaimana mengatasi rasa takut di alam bebas,” kata Abiyyu, salah seorang peserta.
Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan bekal keterampilan yang berguna bagi para santri dalam kehidupan sehari-hari serta menumbuhkan rasa cinta dan kepedulian terhadap alam. [jo]